26 November 2012

Penggunaan EYD pada Remaja

Penggunaan EYD pada remajaSMS yang merupakan kepanjangan dari (Short Messages Servis) ialah layanan aplikasi pada telepon genggam atau handphone atau telepon  selular yang berfungsi untuk saling mengirim dan menerima pesan.

Dengan kecanggihan teknologi, layanan ini sangat membantu kita untuk berkomunikasi lewat teks atau tulisan dengan orang-orang yang dekat dengan kita bahkan orang yang jauh dari kita sekalipun.

Layanan ini sangat bermanfaat, dari segi ongkos (pulsa) –nya yang relatif murah dibanding lewat surat pos yang menggunakan perangko yang tak semurah pulsa, waktu pengiriman dan penerimaan pesan pun jauh lebih cepat lewat SMS dari pada Surat POS.
Pengguna layanan (SMS) ini pun banyak digunakan orang tua, dewasa, remaja mulai dari SMA, SMP, bahkan SD sekalipun. Penggunaan bahasanya pun bervariasi, ada yang tanpa disingkat, namun sering kali bahasanya disingkat-singkat misalnya: qm geap ckrng?? = kamu lagi apa sekarang?? dsb.

Dan banyak pula yang di sisipkan bahasa asing, misalnya: btw (by the way) = ngomong-ngomong, maybe = mungkin, dsb. Bahkan tak jarang yang menyisipkan angka yang dibaca sebagai huruf, misalnya: 5 = ma, 9 = enggak atau huruf g, t4 = tempat,  dsb. Apakah bentuk penulisan bahasa-bahasa tersebut sesuai dengan aturan dalam bahasa indonesia yang sesuai Ejaan Yang Disempurnakan (EYD)?

Penggunaan layanan SMS inilah yang juga mampu merusak bentuk penulisan bahasa indonesia yang sesuai dengan Ejaan Yang Disempurnakan (EYD). Sering kali bentuk penulisan bahasa dalam SMS pun digunakan khususnya para remaja saat mereka menulis, mencatat bahkan penulisan jawaban pada lembar jawab ketika mereka ulangan.

Oleh karena itu perlu adanya kesadaran pada diri kita sendiri agar tidak menggunakan bahasa SMS yang tidak sesuai Ejaan Yang Disempurnakan (EYD) dalam proses pembelajaran di sekolah. Perlunya juga bantuan dari para guru bahasa indonesia untuk memberi bimbingan, ajaran serta aturan untuk bentuk penulisannya tidak menggunakan bentuk penulisan pada SMS dan sesuai dengan bentuk penulisan bahasa indonesia yang sesuai Ejaan Yang Disempurnakan (EYD).

Eloh, gueh, rempong, itulah kata-kata yang sering muncul di pendengaran Sobat Gaul? Iya saat ini sudah banyak merebak kata-kata gaul atau kata-kata yang anak muda lebih sering digunakan untuk saling akrab dan tidak kaku.

Kurangnya pemahaman tentang EYD karena beberapa faktor yang diantara adalah pergaulan yang dinilai semakin tidak pada aturan penggunaan EYD. Budaya berbahasa di Indonesia dinilai jauh sekali dibandingkan negara-negara lain. Bukanlah sekedar penggunaan EYD saja atau bahasa baku yang dipakai sehari-sehari, tapi kita tertinggal jauhdengan negara tetangga kita yang sehari-harinya menggunakan bahasa inggris. Contohnya Singapura, kini mayoritas penduduk di Singapura menggunakan bahasa inggris sebagai bahasa sehari-hari dalam berbicara.

Karena remaja sekarang sering menggunakan bahasa Alay dalam berkomunikasi baik secara lisan maupun tulisan, menyebabkan para remaja menjadi sulit menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar . Banyak dari mereka yang lancar dalam penggunaan bahasa Alay, tetapi sangat kesulitan dalam berbahasa Indonesia.



Post ini ditujukan untuk melngkapi tugas Bahasa Indonesia 1.
Sumber :
http://remaja.suaramerdeka.com/2010/11/25/sms-merusak-eyd/
http://dickysetiawanblog.blogspot.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar